Netizen kembali dibuat ramai
dengan munculnya satu akun Facebook yang menghina Presiden Joko Widodo.
Yang lebih menghebohkan lagi, akun bernama Cinde Ary Bakhti diduga
seorang polisi.
Pasalnya, dalam akun tersebut didapati foto seorang Polisi menggunakan seragam berpangkat Brigadir Polisi Satu. Dalam postingan-nya, akun tersebut menulis kalimat yang berisi ucapan tak pantas yang ditujukan kepada Presiden Indonesia ke-7 itu.
Kata-kata tak pantas tersebut diduga di-posting pada tanggal 20 Desember 2015. Postingan tersebut langsung menuai berbagai reaksi dari para pengguna Internet di Indonesia.
Salah satunya adalah akun Twitter @billydozanify yang meng-capture tulisan di Facebook dan meng-upload ke media sosial Twitter dan ditujukan langsung ke akun Twitter Kapolri Badrodin Haiti.
"Kalo kayak gini termasuk ke kategori apa yah om.. @HaitiBadrodin @kurawa," tulis akun Twitter tersebut.
Selain tersebar lewat Twitter, beberapa akun Facebook juga turut mengomentari postingan tersebut dengan komentar-komentar pedas.
Akun
Facebook Yuan Dharma Djohanli berkomentar, "Siap-siap dipenjara dan
dipecat yaa!!". Sedang akun Facebook Rihat M berkomentar tak kalah
galak. "Lu enggak pantes jadi aparat." (ase)
No comments:
Post a Comment