Sejatinya alpukat adalah buah 'sakti' yang bisa bikin kamu terus menerus sehat dengan tubuh yang ideal.
Sudah bukan rahasia lagi kalau buah alpukat memiliki manfaat yang sangat
baik bagi tubuh. Kamu pun mungkin sudah tak asing lagi dengan citra
buah yang disebut-sebut sebagai makanan untuk jantung dalam beberapa
tahun terakhir ini. Dan itu memang benar.
Nah, berikut adalah empat alasan yang perlu kamu pertimbangkan untuk
mengonsumsi alpukat setiap hari walau cuma sedikit, dikutipbrilio.net
dari Awesometips, Minggu (8/11):
1. Mengurangi risiko penyakit jantung
Penyakit jantung merupakan salah satu penyakit pembunuh tertinggi di
dunia. Ratusan juta orang meninggal karena penyakit ini, sehingga kamu
perlu melindungi diri dengan menjadi lebih sadar akan kesehatan dalam
memilih makanan. Alpukat telah terbukti menguntungkan secara positif
sistem kardiovaskular tubuh manusia dalam beberapa cara karena rendah
lemak jenuh tetapi tinggi lemak tak jenuhnya.
Mengonsumsi berlebih lemak tak jenuh antara lain dapat membantu
menurunkan LDL-kolesterol atau kolesterol jahat, menjaga kolesterol HDL
atau kolesterol baik dan berpotensi meningkatkan sensitivitas insulin
tubuh. Sedangkan sebaliknya, mengonsumsi makanan yang tinggi lemak jenuh
akan meningkatkan kolesterol jahat dan merusak kolesterol baik.
Selain kandungan lemak bergizinya, alpukat juga mengandung nutrisi
seperti, kalium dan lutein, termasuk kaya antioksidan seperti karotenoid
dan fenol. Senyawa ini dapat membantu mencegah peradangan pembuluh
darah dan memperbaiki aliran darah.
2. Mempertahankan berat badan
Siapa sangka kalau untuk menghilangkan lemak adalah dengan memakan
lemak? Ya itu dia, memakan buah alpukat yang mengandung lemak tak jenuh
tinggi dapat membantu menurunkan berat badan dan mempertahankan indek
berat badan.
Nah, sebuah penelitian terbaru menunjukkan bahwa alpukat termasuk dalam
makanan yang memperpanjang rasa kenyang sehingga mengurangi keinginan
makan atau minum berlebih. Kandungan serat yang tinggi, rata-rata
sekitar 14 gram per buah, mampu menimbulkan efek tersebut bagi tubuh
kamu.
Selain itu, dalam sebuah studi observasional lainnya, mengonsumsi
alpukat tinggi berbanding lurus dengan mengecilnya lingkar pinggang
tubuh kamu dan menurunnya indeks berat badan. Beberapa penelitian bahkan
menunjukkan bahwa penurunan berat badan dengan mengonsumsi lemak tak
jenuh yang tinggi, seperti dengan buah alpukat ini, terbukti lebih sehat
bagi jantung kita daripada diet penurunan berat badan dengan makanan
rendah lemak.
3. Mengurangi risiko kanker
Alpukat menyokong suplai nutrisi bermacam phytochemical bagi kamu yang
ingin sedini mungkin mencegah kanker, termasuk antioksidan. Yaitu
senyawa protein yang dikenal mampu menurunkan risiko kanker mulut. Hasil
yang menjanjikan juga didapat dari buah alpukat, yang berpotensi dalam
mengurangi risiko kanker payudara dan prostat.
Selain itu, jenis tertentu phytochemical yang berasal dari buah alpukat
mampu memberi efek kebal kanker pada sel-sel leukemia myeloid. Namun
semua studi ini belum mencakup keseluruhan efek dari buah alpukat.
Menarik untuk kamu tunggu, bagaimana hasil studi lebih lanjut yang lebih
menyeluruh.
4. Melindungi kesehatan kulit dan mata
Ternyata, kandungan karotenoid dari alpukat cukup banyak berguna untuk
tubuh kita. Lutein dan senyawa lain yang ditemukan dalam alpukat dapat
memperlambat penurunan kemampuan mata atau disfungsi visi yang
disebabkan usia. Selain itu, nutrisi ini juga bertindak sebagai
penyangga terhadap kerusakan yang disebabkan sinar UV, sehingga menjaga
kulit kamu tetap halus dan sehat. Karotenoid dari alpukat lebih mudah
diserap oleh tubuhmu dibandingkan dengan yang dihasilkan buah-buahan dan
sayur-sayuran lainnya.
No comments:
Post a Comment